Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Dampak Perubahan Sektor Ekonomi terhadap Lingkungan Hidup

Dampak Perubahan Sektor Ekonomi terhadap Lingkungan Hidup

Situsekonomi.com - Pembangunan merupakan upaya untuk mengelola dan memanfaatkan sumber daya guna meningkatkan kualitas kehidupan rakyat. Pertumbuhan ekonomi yang merupakan salah satu indikator keberhasilan suatu pembangunan sering kali digunakan untuk mengukur kualitas hidup manusia, sehingga semakin tinggi nilai pertumbuhan ekonomi maka semakin tinggi pula tarif hidup manusia. Semakin cepat pertumbuhan ekonomi akan semakin banyak barang sumber daya yang diperlukan dalam proses produksi yang pada akhirnya akan mengurangi ketersediaan sumber daya alam sebagai bahan baku yang tersimpan pada sumber daya alam yang ada (Agus Arijanto, 2014).

Jadi, semakin tinggi pembangunan ekonomi dalam rangka meningkatkan taraf hidup masyarakat maka berarti semakin banyak barang sumber daya yang diambil dari dalam bumi dan akan semakin sedikitlah jumlah persediaan sumber daya alam tersebut. Di samping itu pula pembangunan ekonomi yang cepat dibarengi dengan adanya pembangunan instalasi-instalasi pengolah maka akan tercipta pula pencemaran yang merusak sumber daya alam dan juga manusia itu sendiri (Sunyoto, 260: 2016).

Dengan berkembangnya jumlah penduduk, perekonomian harus lebih banyak menyediakan barang dan jasa demi mempertahankan atau mempertinggi taraf hidup suatu bangsa. Peningkatan produksi barang dan jasa akan menuntut lebih banyak produksi barang sumber daya alam yang harus digali atau diambil dari persediaannya.

Sebagai akibatnya, sumber daya alam menjadi semakin menipis. Di samping itu, pencemaran lingkungan semakin meningkat pula dengan semakin lajunya pertumbuhan ekonomi. Jadi, pembangunan ekonomi yang menghasilkan pertumbuhan ekonomi akan terjadi pula dua macam akibat, yaitu di satu pihak memberikan dampak positif bagi kehidupan manusia berupa semakin tersedianya barang dan jasa dalam perekonomian, namun di sisi lain terdapat dampak negatif bagi kehidupan manusia yang berupa pencemaran dan menipisnya persediaan sumber daya alam.

BACA JUGA:

Ada enam tatanan lingkungan oleh kegiatan manusia atau proses alam, sehingga kualitas lingkungan menjadi turun sampai ke tingkat tertentu yang menyebabkan lingkungan menjadi kurang atau tidak dapat berfungsi lagi sesuai peruntukannya. Perusakan lingkungan adalah tindakan yang menimbulkan perubahan langsung atau tidak langsung terhadap sifat-sifat dan atau hayati lingkungan, yang mengakibatkan lingkungan tersebut kurang atau tidak berfungsi lagi dalam menunjang pembangunan yang berkesinambungan. Pencemaran dan perusakan lingkungan menyebabkan timbulnya gangguan kesehatan dan kurang nyamannya kehidupan dan bahkan dapat mengancam kehidupan manusia.
Rizki Gusnandar
Rizki Gusnandar Kelemahan terbesar kita adalah bersandar pada kepasrahan. Jalan yang paling jelas menuju kesuksesan adalah selalu mencoba, setidaknya satu kali lagi - Thomas A. Edison.