Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Mengatasi Ponsel Blank Step By Step

Cara Mengatasi Ponsel Blank Step By Step

Semua alat elektronik canggih pasti akan mengalami yang namanya kerusakan, termasuk handphone. Ada masanya di mana alat gadget tersebut bisa rusak. Dalam hal ini, kerusakan yang dimaksud adalah blank (hanya muncul layar hitam atau putih saja).

Keadaan semacam itu sudah seringkali dialami oleh sebagian besar pengguna gadget. Setelah melihat kejadian tersebut, biasanya mereka panik dan langsung membawanya ke konter karena mengira layarnya sudah rusak.

Namun, tahukah Anda bahwa hal tersebut sebenarnya masih bisa diperbaiki sendiri di rumah? Nah, Anda tidak perlu risau karena di bawah ini akan dijelaskan tentang bagaimana cara mengatasi ponsel blank step by step:

1. Cobalah untuk Melepas Kartu dan Memori

Salah satu cara yang bisa Anda lakukan ketika mengetahui smartphone blank adalah melepas kartu dan memorinya. Terkadang, hal ini bisa terjadi karena ponsel Anda baru saja menyala, sehingga sistemnya tidak mau load sebagaimana mestinya.


Jadi, jika sampai terjadi blank maka cobalah untuk mematikan smartphone-nya terlebih dahulu. Kemudian, Anda langsung mencabut semua kartu dan memori yang ada di dalamnya. Setelah itu, tunggu beberapa menit dan selanjutnya Anda menyalakannya kembali.

2. Cobalah Untuk Clear Cache Sistem

Selain itu, Anda juga bisa melakukan penghapusan cache. Fungsi cache sebenarnya adalah untuk menyimpan berbagai data yang berkaitan erat dengan kerja sistem. Terkadang, hal tersebut bisa menyebabkan sistem handphone Anda error, baik itu tidak bisa load atau bahkan crash.

Inilah yang menyebabkan handphone Anda mengalami blank. Untuk mengatasi hal tersebut, Sebelumnya Anda perlu menghapus cache-nya. Adapun caranya dapat Anda ikuti pada langkah berikut ini:
  1. Matikan smartphone terlebih dahulu.
  2. Tekan tombol power, volume up, dan down.
  3. Tunggu beberapa menit hingga masuk recovery.
  4. Pilih wipe lalu wipe cache.

3. Mereset Smartphone

Menghapus cache terkadang tidak bisa mengatasi masalah blank pada smartphone. Namun, ada solusi lain yang dapat Anda terapkan, yaitu dengan melakukan factory reset. Dengan menerapkan cara tersebut, smartphone akan secara otomatis kembali ke mode pabrikan.


Caranya cukup mudah. Sebagai langkah pertama, Anda mematikan smartphone-nya terlebih dahulu. Lalu, Anda menekan tombol power, volume up, dan down. Kemudian, Anda harus menunggu sesaat hingga masuk mode recovery, cari factory reset, dan klik.

4. Melakukan Re-Flash HP

Jika cara sebelumnya masih belum membuahkan hasil, maka cobalah untuk melakukan re-flash HP. Bagi Anda yang sudah mencoba berbagai cara tapi tidak berhasil, barangkali sistem HP-nya sudah rusak total.

Oleh karena itu, Anda bisa mencoba re-flashing smartphone untuk mengganti sistem lama dengan yang baru. Dalam hal ini, Anda perlu mencari tahu mengenai metode flashing, jangan lupa sesuaikan dengan merek dan tipe HP-nya serta informasinya juga harus detail supaya proses re-flash-nya lancar.

5. Membersihkan Soket Layar HP

Apabila dari segi software masih tetap tidak bisa, maka kemungkinan besar masalahnya berasal dari hardware smartphone. Jadi, sebaiknya Anda membongkar bagian smartphone tersebut dengan mendatangi tempat servis HP.


Masalah smartphone blank semacam ini biasanya bersumber dari touchscreen. Namun, tidak bisa dikatakan 100% juga dari situ. Maka dari itu, alangkah lebih baiknya Anda melepas casing belakang, lihat samping (socket), lepas kabel, dan bersihkan.

6. Keringkan HP Jika Terkena Air

Seiring dengan perkembangan teknologi yang semakin canggih, kini telah hadir inovasi HP Android yang tahan air. Namun, tidak semua yang anti air tersebut bisa bertahan dalam jangka waktu yang lama. Inilah yang perlu diluruskan karena kebanyakan penggunanya salah paham mengenai makna tersebut. 

Mereka mengira bahwa gadget yang masuk ke dalam air pasti tidak masalah. Padahal, kelebihan dari tahan air itu bukan berarti harus masuk ke dalam air dalam waktu yang lama, melainkan hanya berupa hujan ringan atau percikan air saja.

Lantas, bagaimana jika HP-nya kecemplung ke dalam bak mandi? Nah, terkait dengan hal itu, Anda harus mematikan HP-nya dengan segera. Setelah itu, Anda membongkarnya secara perlahan. Kemudian, Anda mengambil semua komponen tersebut untuk direndam ke dalam beras selama 2-3 hari.


Demikianlah pembahasan tentang cara mengatasi ponsel blank step by step. Nah, supaya berhasil mengatasi masalah ponsel blank, sebaiknya Anda mencobanya satu per satu sesuai dengan urutan yang telah dijelaskan di atas.
Rizki Gusnandar
Rizki Gusnandar Kelemahan terbesar kita adalah bersandar pada kepasrahan. Jalan yang paling jelas menuju kesuksesan adalah selalu mencoba, setidaknya satu kali lagi - Thomas A. Edison.