Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Rekomendasi Gaming Gear Lokal Terbaik

Rekomendasi Gaming Gear Lokal Terbaik

Gaming gear adalah peralatan tambahan yang dibutuhkan untuk bermain game online. Bagi para pecinta game, tentu saja peralatan tambahan membantu mereka untuk lebih maksimal dalam permainan. Di era digital, para gamers tidak hanya sekadar bermain, tetapi juga menjadikannya sebagai profesi.

Hal tersebut dikarenakan banyaknya turnamen dengan hadiah yang menjanjikan dan hadirnya YouTube untuk membagikan konten streaming game. Nah, jika Anda sedang mencari-cari gaming gear, maka berikut ini akan dirangkum rekomendasi gaming gear lokal terbaik:

1. Keyboard Gaming

Keyboard sangat menunjang para gamers dalam memainkan game. Sebab, keyboard gaming memiliki banyak kelebihan bila dibandingkan dengan keyboard biasa. Salah satunya adalah dari segi desainnya yang jauh lebih menarik.

Keyboard gaming memiliki RGB LED yang memberikan penerangan, sehingga Anda lebih cepat mengenali tombolnya. Selain itu, ada juga tombol macro yang bisa diprogram untuk menghasilkan kombinasi tombol sesuai dengan fungsi yang diinginkan oleh pengguna.

Saat memainkan game, terkadang Anda harus mengetik dan menggunakan mouse, bukan? Nah, dengan memanfaatkan tombol macro, Anda cukup mengandalkan satu tombol saja sehingga lebih cepat dan praktis.

Jadi, rekomendasi keyboard gaming lokal yang dapat Anda beli adalah Vortex Series VX5. Keyboard ini memiliki ukuran, mulai dari full size hingga 60%. Adapun switch type-nya adalah otemu switch yang hanya menyediakan tiga varian warna, yaitu blue, red, dan brown.


2. Headset Gaming

Tidak semua komputer mempunyai suara yang jelas saat bermain game, sehingga banyak gamers membutuhkan headset gaming. Headset ini tentu saja bertujuan untuk membuat Anda lebih fokus menikmati permainan yang sedang berlangsung.

Selain itu, headset ini juga bisa menghasilkan kualitas suara yang jauh lebih baik. Dengan begitu, Anda akan mudah melakukan komunikasi dengan lawan main. Nah, itulah alasannya mengapa gaming gear tersebut wajib dimiliki oleh setiap gamers.

Jadi, rekomendasi headset gaming lokal yang bisa Anda beli adalah Rexus RX 995. Mengenai desainnya, headset ini sangat sederhana tapi memukau. Tidak hanya menawan dari segi tampilan, produk Rexus tersebut juga dilengkapi dengan ikatan kepalanya yang didesain senyaman mungkin.

3. Mouse Gaming

Mouse gaming menyandang desain dan tombol yang lebih beragam daripada mouse pada umumnya. Tombol pada mouse gaming dapat diatur sesuai dengan kebutuhan dan penggunaannya. Tentu saja fitur ini bisa menunjang para pengguna saat bermain game.

Nah, rekomendasi brand lokal yang bisa Anda coba adalah Rexus Daxa Air Pro Wireless. Desain mouse gaming tersebut mengusung tema honeycomb dengan berat 70 gram. Di samping itu, Daxa Air Wireless pun disempurnakan dengan sensor seri terbaru, yaitu PIXART PAW 3335.

4. Mousepad

Gaming gear yang satu ini mungkin sering diabaikan oleh sebagian besar orang. Namun, itu tidak berlaku bagi para gamers karena mousepad sejatinya memiliki manfaat yang besar guna menunjang permainan, terutama dalam hal kecepatan.


Mousepad akan membuat kegiatan bermain game lebih menyenangkan, nyaman, dan tidak mudah pegal. Pengguna pun bisa menyesuaikan ukurannya dengan kebutuhan, misalnya memilih dimensi yang lebar dan besar supaya lebih leluasa saat bermain game.

Jika Anda ingin membeli mousepad, maka brand lokal yang direkomendasikan adalah Rexus Mousepad Kvlar T6 dengan panjang 350 mm, lebar 250 mm, dan ketebalan 3 mm. Mousepad gaming terbaik tersebut mempunyai lapisan berupa kain cloth yang halus dan lembut.

5. Kursi Gaming

Kursi gaming merupakan alat yang sangat penting agar gamer bisa duduk dengan nyaman dan tidak mudah lelah saat sedang bermain. Mayoritas gamers profesional pasti memiliki kursi ini untuk meningkatkan performa mereka di depan monitor PC.

Kursi gaming dibuat dengan desain khusus supaya gamers terhindar dari resiko sakit punggung, bahu, leher, dan tangan akibat duduk berlama-lama. Nah, kursi gaming merek lokal yang bisa Anda beli adalah Fantech Alpha GC182.

Produk tersebut dipenuhi dengan busa yang padat sehingga membuat para gamers nyaman. Tidak hanya itu, kursi fantech ini juga dilengkapi dengan dua bantal kulit untuk penyangga kepala dan pinggang yang dirancang untuk menopang dengan sempurna lengkungan kepala dan tulang belakang saat duduk.

Demikianlah pembahasan tentang rekomendasi gaming gear lokal terbaik. Akhir-akhir ini, gaming gear sangat diminati oleh sejumlah kalangan. Tentu saja itu berbanding lurus dengan semakin seriusnya dunia e-sports, seperti turnamen skala internasional dan stream gamers di YouTube.
Rizki Gusnandar
Rizki Gusnandar Kelemahan terbesar kita adalah bersandar pada kepasrahan. Jalan yang paling jelas menuju kesuksesan adalah selalu mencoba, setidaknya satu kali lagi - Thomas A. Edison.