Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Pemimpin Sebagai Kunci Keberhasilan Strategi

Situs Ekonomi - Kunci utama dari keberhasilan implementasi strategi terletak pada kepemimpinan. Kepemimpinan adalah kemampuan untuk mempengaruhi orang untuk mengadaptasi perilaku baru yang dibutuhkan untuk implementasi strategi (Daft, 2006: 383).

Kepemimpinan Strategi

Bagian penting dari implementasi strategi adalah pembentukan konsensus. Orang-orang dalam organisasi harus percaya pada strategi baru dan memiliki komitmen kuat untuk meraih misi dan tujuan.

Kepemimpinan berarti menggunakan kekuatan persuasif, memotivasi karyawan, dan membentuk budaya dan nilai untuk mendukung strategi baru. Manajer dapat memberikan pengarahan pada karyawan, membentuk kelompok karyawan yang mendukung visi dari strategi baru dan mengajak manajer tingkat menengah untuk berjalan seiring visi perusahaan.

Michael Dell dari Dell Computer adalah ahli dalam kepemimpinan strategis. Dell membangun dukungan atas visi dan strateginya di setiap pertemuan karyawan tahunan, di mana ia memiliki kesempatan untuk memberitahukan karyawan secara langsung ke arah mana karyawan membawa perusahaan di tahun berikutnya (Daft, 2006: 384).

Karisma dan kepemimpinan persuasif Dell menjaga semangat karyawan akan pencapaian tujuan bagi perusahaan. Dengan arah yang jelas dan tujuan bersama, karyawan merasa termotivasi, tertantang, dan diberdayakan untuk mengejar rencana strategis baru.

BACA JUGA:

Adapun cara lain bagi para pemimpin untuk membangun kesepakatan (konsensus) dan komitmen adalah melalui partisipasi luas. Ketika karyawan berpartisipasi dalam penyusunan strategi, maka implementasi menjadi lebih mudah karena manajer dan karyawan sudah memahami alasan disusunnya strategi baru dan merasa berkomitmen terhadap strategi itu.
Rizki Gusnandar
Rizki Gusnandar Kelemahan terbesar kita adalah bersandar pada kepasrahan. Jalan yang paling jelas menuju kesuksesan adalah selalu mencoba, setidaknya satu kali lagi - Thomas A. Edison.